Tinggal dalam sebuah hunian yang nyaman dan sehat, tentu menjadi dambaan setiap orang. Setelah menjalani rutinitas yang padat dan membuat stres yang kita butuhkan hanyalah sebuah ketenangan dan penyegaran jiwa.
Menata komponen alam menjadi taman yang indah akan menambah nilai plus dari hunian Anda. Selain memiliki nilai estetika, taman mampu menciptakan sebuah lingkungan asri yang sedap dipandang selain terasanya atmosfer kesejukan yang makin menambah kenyamanan dari penghuninya.
Pemilihan jenis taman tentu akan tergantung pada selera Anda sebagai pemilik rumah. Kesesuaian dengan luas lahan yang ada dirumah Anda juga merupakan faktor penentu dalam berdirinya sebuah taman, selain penataan dalam komposisi yang berimbang. Faktor pendukung lainnya adalah ketekunan dan kreatifitas Anda dalam merawat taman Anda. Tentunya Anda tak ingin bukan jika yang hadir di rumah Anda adalah nuansa semak belukar yang tak terawat.
Taman bisa kita buat dimana saja, terbatasnya lahan yang ada, janganlah lantas mengurangi semangat Anda untuk menciptakan kesan hijau di rumah Anda. Selain di halaman, taman bisa kita buat di dalam ruangan. Ukuran kecil bukan berarti taman Anda tak bisa indah. Semuanya tergantung pada pengaturan komposisi, warna tanaman dan luas lahan. Pastikan juga terdapat sirkulasi udara yang cukup untuk menghindari perebutan oksigen antara tanaman dan penghuni rumah.
Taman juga bisa kita buat sekalipun tidak diatas tanah. Mengatur pot-pot kecil nan cantik di lantai keramik, bentuk sedemikian rupa hingga hadir sebuah taman kecil yang bernilai artistik.
Percayalah, menghadirkan sebuah taman sekecil apapun itu tak hanya memperindah namun juga akan membantu Anda menjaga kesehatan jiwa dan raga. Terutama jika dalam penaataannya taman hadir dalam harmoni kesesuaian dengan gaya eksterior dan interior rumah Anda, hasilnya adalah sebuah nilai estetika yang optimal. Kepuasan batin, sekaligus penyegar jiwa.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar